Haruskah Pinter Nulis Agar Bisa Sukses Ngeblog?

Banyak orang yang tertarik menjadi blogger yang sukses, yang bisa terkenal kemana-mana (walau hanya melalui dunia maya) dan menghasilkan banyak uang. Tapi tidak sedikit yang langsung ngeper gak sanggup karena gak pinter nulis. Salah satu syarat seorang blogger agar sukses kan harus banyak nulis

Terus bagaimana? Apakah predikat blogger yang sukses hanya akan disematkan kepada mereka yang pandai menulis? Jawabannya tentu saja tidak. Gak bisa menulispun boleh bermimpi jadi blogger yang sukses. Eitts bukan hanya bermimpi lho tetapi juga berusaha mewujudkan impian tersebut.

Salah besar kalau beranggapan untuk menjadi seorang blogger harus pinter nulis. Yang harus dianggap justru melalui ngeblog kita bisa belajar untuk mengembangkan kemampuan menulis kita. Nah lho….

Blog bukanlah media yang membutuhkan bahasa baku dan tulisan yang runtut enak dibaca seperti halnya koran, tabloid, atau majalah. Di sebuah blog kita boleh menulis apa saja dengan bahasa kita, gaya kita, cara kita, dan pokoknya serba kita deh. Mau pakai bahasa gaul boleh, bahasa baku boleh, bahasa campuran juga boleh. Di sebuah blog kita bebas menulis apa saja dengan gaya kita karena sebuah blog merupakan expresi kebebasan yang punya.

Berbekal prinsip kebebasan berexpresi itulah tidak ada alasan bagi kamu untuk takut menulis untuk sebuah blog. Tulis saja apa yang pengen kamu tulis dengan gaya kamu. Singkat tidak apa-apa, kurang mengena juga gpp, yang penting tulis apa yang ingin kamu tulis lalu publikasikan di blog kamu. Selesai! Ya hanya itu aja kok.

Nah dengan terus menerus ngeblog, kamu bisa mengasah kemampuan menulis kamu sehingga lama-lama tulisan di blogmu bisa semakin bagus dan punya ciri khas.

Selamat mencoba!

1 thought on “Haruskah Pinter Nulis Agar Bisa Sukses Ngeblog?”

  1. Bener banget, ‘Nggak harus pintar nulis untuk bisa ngeblog’ tapi kadang orang suka minder dulu kalo mau nulis. Padahal baik or not nya tulisan itu relatif. Kalau aku cenderung cuek, orang mo respon apa. Yg penting nulis aja. Komentar baik, maupun buruk itu tetap bernilai positif. Jadi masukan buat kita.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *